Harga Pertamax Series dan Dex Series di Sumut Turun
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Ekonomi - Dibaca: 175 kali
Medan (wartamedan.com) -
PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian berkala untuk harga BBM non-subsidi bulan Oktober 2024.
Harga Pertamax Series dan Dex Series mengalami penurunan signifikan. Harga baru berlaku pada 1 Oktober 2024.
Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari, menuturkan bahwa harga BBM non-subsidi selalu dievaluasi berkala mengikuti tren harga rata-rata publikasi minyak yakni Mean of Platts Singapore (MOPS) atau Argus dan juga mempertimbangkan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika.
“Evaluasi dan penyesuaian harga untuk BBM non-subsidi rutin dilakukan. Bisa tetap, bisa naik dan bahkan bisa turun, tergantung trend harga minyak dunia dan nilai tukar rupiah. Pada Oktober ini, semua harga BBM non Subsidi Pertamina mengalami penurunan harga,” tuturnya, Selasa (1/10).
Untuk Pertamax Turbo (RON 98), terdapat penyesuaian harga menjadi Rp13.550, untuk Pertamax (RON 92) menjadi Rp12.400 per liternya. Sedangkan untuk Dexlite (CN 51) terdapat penyesuaian harga menjadi Rp13.000 dan Pertamina Dex (CN 53) harganya menjadi Rp13.450 per liternya.
“Penyesuaian harga BBM non subsidi ini berlaku di Sumatera Utara (Sumut). Kami terus berkomitmen untuk menyediakan produk dengan kualitas yang terjamin dengan harga yang kompetitif di seluruh wilayah Indonesia,” ujarnya.
-a1/woc-
- OJK Tutup 10.890 Investasi Bodong Hingga Pinjol Ilegal
- Sumut Catat Inflasi 1,40 % Di September 2024
- PSMS Medan Main Imbang 0-0 Saat Menjamu Bekasi City FC
- 27 Pemain Timnas Indonesia Pilihan STY Untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Sainz Lirik Kemenangan Terakhir Bersama Ferrari Musim Ini
0 Komentar :
Isi Komentar :