Bulog Sumut Tambah Pasokan Daging Kerbau Untuk Kebutuhan Idul Adha 2022
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Nasional - Dibaca: 4899 kali
Medan (wartamedan.com) -
Bulog Sumut menambah pasokan 14 ton daging kerbau beku impor untuk memenuhi permintaan masyarakat daerah itu khususnya menjelang Idul Adha 2022.
"Pasokan 14 ton daging kerbau beku itu dari kantor pusat," ujar Pimpinan Wilayah Sumut Perum BULOG, Arif Mandu di Medan, Kamis. Daging 14 ton itu memperkuat stok di BULOG yang ada hingga pekan ini sebanyak 8,87 ton.
Menurutnya, dengan tambahan 14 ton, diharapkan, daging kerbau beku impor itu mampu memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya untuk menjelang Idul Adha. Meski pun biasanya permintaan daging melemah usai Idul Adha.
Permintaan yang melemah karena ada daging hewan kurban Idul Adha. Mengacu pada kebiasaan terjadi penurunan permintaan daging usai Idul Adha, maka BULOG juga tidak terlalu banyak menambah stok seperti biasanya yang di atas 14 ton.
"Kalau nantinya, ternyata permintaan tetap banyak, BULOG akan meminta tambahan pasokan " ujarnya.
Dia menegaskan, harga jual daging kerbau beku impor itu masih tetap sebesar Rp80.000 per kg.
Harga jual daging kerbau beku sebesar Rp80. 000 per kg itu lebih murah dari harga daging sapi segar yang berkisar Rp120.000 - Rp130. 000 per kg.
-a1/anc-
- Di Kampus UMN Al Washliyah, Ketum PKB Bantu Beasiswa Rp4 Miliar
- BMKG Ingatkan Agar Waspada Hujan Lebat Di Kawasan Pegunungan
- Pengamat : Kampanye Di Medsos Rawan Konflik Politik
- Prabowo : TNI Agar Bekerja Keras Melindungi Bangsa Indonesia
- Menpora : Indonesia Wajib Lolos Piala Dunia FIBA 2023
0 Komentar :
Isi Komentar :